Dilaporkan Suami Sendiri Dia Korupsi, Wanita Ini Akan Balik Lapor Suaminya

PEWARTA : YOFING DT
SABTU 5 MEI 2018

PORTAL LEBONG – Mantan Kabid di Dinas Pertanian dan Perikanan Lebong, Darmawati yang saat ini menjabat sebagai Kabid Sosial di Dinas PMD-Sos Lebong membantah keras tudingan suaminya yang baru beberapa bulan menikah dengan dia, Rizal Wajo.

Rizal Wajo disebut telah keliru melaporkan dirinya ke Polda Bengkulu, atas tuduhan melakukan tindak pidana korupsi dana pengadaan bibit ikan. Sebab semua tuduhan itu kata dia, tidak benar.

Ketika dibincangi awak gobengkulu.com di ruang kerjanya Sabtu, Darmawati menegaskan, tidak ada dana sebesar Rp 11,7 miliar di Dinas Pertanian dan perikanan saat ia menjabat Kabid di Dinas tersebut.

“Yang pasti, Saya tidak pernah menerima, apalagi membelanjakan anggaran sebesar itu. Tahun 2017 anggaran untuk perikanan itu tidak lebih dari seratus juta, dan saya punya dokumen kegiatannya,” ungkap Darmawati, di ruang kerjanya Sabtu.

Mengenai Exavator, yang disebutkan oleh Rizal Wajo dibeli dengan anggaran sebesar Rp 10 miliar itu semakin tidak benar. Kata Darmawati, exavator itu merupakan bantuan dari APBN tahun 2013 dan barangnya sekarang ada di Kantor Dinas Pertanian.

Bahkan, hingga pihak media masapun disebut oleh darmawati telah mengecewakan dirinya. Menurut dia Media terlau cepat percaya dan mengekspose berita tentang suaminya yang melaporkan dirinya ke Polda Bengkulu.

“Seharusnyakan media masa tahu, dia itu siapa dan kenapa sampai melakukan hal itu, dia itu adalah penjahat bertopeng yang berpura-pura baik, saya sudah diperdaya olehnya sehingga bisa mempercayai dan mau menikah dengannya, dia itu pembohong besar,” sesal Darmawati.

Kata dia, masalah yang terjadi ini telah dilaporkannya ke Bupati, Inspektorat dan BKPSDM Lebong, untuk berkordinasi dan mengklarifikasi.

“Saya ingatkan kita semua harus waspada, karena dia itu penganut ilmu hitam untuk memperdaya. Jujur saya tidak terima atas apa yang telah dilaporkan oleh suami saya. Dan saya akan ke Polda Senin besok untuk klarifikasi dan melaporkan balik tentang perbuatannya yang telah mencemarkan nama baik saya,” tandas dia.

Diungkapkan, Rizal Wajo melakukan hal itu lantaran Darmawati minta cerai. Dan tindakan itu dilakukan oleh Darmawati karena dia baru mengetahui siapa Rizal Wajo.

“Perlu diketahui, dia melakukan hal ini karena sakit hati, saya mau bercerai dengannya. Sebab sekarang saya baru tahu kebejatannya, kami menikah bulan Januari lalu dan bulan Maret dia sudah keluar dari rumah karena saya usir,” tutup Darmawati.

Editor : Uj Thahar

banner 728x90

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *