Akses Jalan Provinsi Penghubung Desa Selagan Jaya Memprihatinkan

PEWARTA : DIA

MINGGU 12 AGUSTUS 2018

PORTAL MUKOMUKO – Akses jalan provinsi yang menghubungkan Desa Selagn Jaya, Kecamatan Kota Mukomuko dengan Desa Agung Jaya, Kecamatan Air Manjuto dan Desa Pondok Kopi, Kecamatan Teras Terunjam sangat memprihatinkan. Sampai saat ini, kondisi jalan rusak parah dan berlobang yang terisi genangan air. Dampaknya, masyarakat kesulitan untuk melintasi jalan tersebut. Sejauh ini, pembangunan sempat dilakukan yakni dengan aspal lapen beberapa tahun silam. Namun, kondisi terbaru, hampir 99 persen, badan jalan rusak berat.

”Hampir seluruh badan jalan rusak berat. Banyak genangan air dan menyulitkan kendaraan melintas. Padahal jalan itu merupakan jalan provinsi, tapi belum banyak tersentuh pembangunan,” kata Didi, warga setempat.

Hal senada disampaikan Bahri. Menurutnya, jika jalan tak segera dibangun, maka aktifitas masyarakat akan terkendala. Ia meminta Pemkab Mukomuko memperjuangkan dan melobi untuk pembangunannya.

”Desa Selagan Jaya memang terpisah jauh dari kecamatan kota. Kalau gak dibangun jalannya tentu menyulitkan masyarakat. Harusnya pemkab memperjuangkan untuk pembangunannya. Minimal dengan mengajukan ke provinsi. Kita Minta jalan itu segera dibangun dengan aspal hotmix,” tandasnya diamini Sony.

banner 728x90

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *