DD 2020, Pemdes Maju Makmur Sukseskan Pembangunan Infrastruktur dan Pencegahan Covid-19

PEWARTA : DIA
PORTAL MUKOMUKO – Melalui Dana Desa (DD) 2020, Pemerintah Desa (Pemdes) Maju Makmur, Kecamatan Penarik, Kabupaten Mukomuko sukses melaksanakan pembangunan infrastruktur. Meski di tengah Pandemi Covid-19, seluruh tahapan pembangunan mulai dari musyawarah, pelaksanaan titik nol, Monitoring dan Evaluasi (Monev) serta serah terima hasil pekerjaan mengacu pada protokol kesehatan. Keberhasilan pembangunan atas dukungan semua pihak mulai dari masyarakat, Kades dan Perangkat Desa, Ketua dan Anggota BPD serta sejumlah tokoh-tokoh yang ada di Desa Maju Makmur.

Di tahun 2020 ini, Pemdes Maju Makmur sukses membangun sejumlah item pekerjaan antara lain drainase Dusun IA sepanjang 150 meter, drainase Dusun IB sepanjang 280 meter, drainase Dusun II sepanjang 450 meter, darinase Dusun II sepanjang 39 meter dan darinase beserta pagar sepanjang 60 meter.

Tak hanya itu, Pemdes Maju Makmur juga melaksanakan kegiatan pekerjaan pemasangan lampu penerangan jalan di 8 titik yang menyebar mulai dari Dusun I hingga Dusun IV.

Sementara untuk kegiatan pembangunan kandang beserta pengadaan kambing urung terealisasi lantaran anggaran yang telah disiapkan sementara waktu dialihkan untuk penanganan pencegahan covid-19. Hal itu berdasarkan kesepakatan semua pihak. Dan kedepan akan kembali diperjuangkan untuk direalisasikan.

Pembangunan infrastruktur sendiri mengacu pada skala prioritas yang menjadi kebutuhan mendesak dan memiliki manfaat yang sangat besar untuk masyarakat. Kedepannya, bakal banyak lagi kegiatan-kegiatan pembangunan untuk menunjang kelancaran aktifitas masyarakat guna mencapai kesejahteraan.

Disamping mengedepankan pembangunan infrastruktur, kebutuhan lain untuk non fisik juga dilakukan seperti kegiatan sosial, penyaluran Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT-DD), budidaya serta usaha-usaha kecil lainnya yang diyakini nantinya dapat menopang perekonomian masyarakat.

”Untuk tahun ini kita telah sukses melaksanakan pembangunan meski tidak seluruhnya terakomodir mengingat masih dalam situsi pandemi covid-19. Nantinya akan terus kita perjuangkan. Sehingga apa-apa yang menjadi kebutuhan masyarakat, dapat terpenuhi. Selain fisik, kegiatan non fisik juga kita laksanakan. Semua itu atas dukungan masyarakat, perangkat desa, BPD, pendamping dan pihak-pihak terkait lainnya,” ungkap Kades Maju Makmur, Heris Triyanto didampingi Sekretaris Desa, Kasno.

 

banner 728x90

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *