Kasat Reskrim : Soal mecari rumah kos, belum dapat dipastikan itu modus atau tidak
PEWARTA: SULISWAN
SELASA 04 JULI 2017
PORTAL BENGKULU UTARA – Penipu yang mengaku berasal dari Kabupaten Lebong dan sedang mencari rumah kos di seputaran purwodadi kemudian membawa kabur sepeda motor kakek Nasrul alias Yusuf (68) Senin (03/07) setelah sempat meminta diurut oleh korban, identitasnya telah dikantongi oleh aparat Kepolisian Polres Bengkulu Utara.
Wajah pelaku yang diperkirakan kurang dari 30 tahun tersebut dapat dikenali lantaran sempat terekam kamera CCTV. Hal itu diungkapkan oleh Kapolres Bengkulu Utara AKBP Andhika Vishnu SIk melalui Kasat Reskrim Polres BU AKP M Jufri SIk kepada awak media ini Selasa (04/07).
Dijelaskan Kasat, pelaku sebenarnya sudah mencurigakan saat ditemukan kepada salah seorang ibu kos di daerah itu malah beralasan rumah yang ia cari adalah yang lengkap, pelaku juga tanpa membawa perlengkapan sehari-hari layaknya orang yang sedang mencari rumah kos. Selain itu setelah meminjam sepeda motor kuncinya tidak ia kembalikan ke pemiliknya.
“Kecurigaan sebenarnya sudah harus diwaspadai sejak awal. Sebab setelah meminjam pelaku tidak mau menyerahkan kunci kontak sepeda motor kepada korban. Kita juga telah menunjukkan kepada saksi-saksi ciri-ciri pelaku supaya bisa dikenali, dan sudah disebarkan ke segenap Polsek,” tutur Kasat.
Pihak Kepolisian belum dapat memastikan pelaku yang awalnya mengatakan sedang mencari rumah kos merupakan modus atau memang serius ingin mencari rumah kos.
“Kita belum dapat memastikan soal ia mencari rumah kos adalah modus atau memang serius mencari rumah kos. Pelaku yang setelah diurut oleh korban lantas membawa kabur sepeda motor tersebut saat ini kita perkirakan sudah berada di luar provinsi” tandas Kasat.
Editor: (-)
Post Views: 132