lebong  

Selasa Besok, Dinkes Lebong Launching Aplikasi SIBAES Dalam Upaya Peningkatan Pelayanan

PEWARTA : RUDHY M FADHEL

PORTAL LEBONG – Dalam rangka meningkatkan pelayanan kesehatan kepada masyarakat, Dinas Kesehatan Kabupaten Lebong giat berinovasi. Diantaranya dengan melakukan pembenahan dalam berbagai sektor dengan memanfaatkan teknologi bebrbasis digital. Jika tidak ada aral melintang, Selasa (17/9) besok bakal digelar lauching aplikasi Sistem Informasi Berbasis Elektronik Kesehatan (SIBAES).

Kepala Dinas Kesehatan Lebong, Rachman, SKM, M.Si menyampaikan bahwa.

”Selasa besok tanggal 17 September 2019 kita akan launching aplikasi berbasis digital dengan mengambil lokasi di Puskesmas Perawatan Lebong Utara di Muara Aman. Program itu yakni SIBAES,” ungkap Rachman.

Menurut Rachman, aplikasi SIBAES adalah sebuah system berbasis elektronik kesehatan dimana bertujuan untuk strategi peningkatan mutu pelayanan kesehatan di Kabupaten Lebong. Aplikasi ini meliputi pengelolaan informasi riwayat medis pasien dan kunjungan pasien, pengelolaan informasi pemakaian obat atau farmasi.

Dan aplikasi dapat diakses melalui Smartphone atau secara online. Terintegrasi dengan data BPJS kesehatan dan P-Care pengelolaan laporan puskesmas.

Ditambahkan oleh Rachman.

”SIBAES dikembangkan untuk meningkatkan pelayanan kesehatan di fasilitas pelayanan kesehatan puskesmas maupun klinik dalam rangka meningktkan ketersediaan dan kualitas data informasi managemen kesehatan melalui pemanfaatan teknologi informasi komunikasi. Fitur aplikasi SIBAES antara lain pengelolaan data informasi riwayat medis pasien per individu. Fungsi lainnya, pendaftaran pasien menjadi lebih mudah, cepat dan terdata dengan baik,” imbuhnya.

Lebih lanjut Rachman menerangkan.

”Pelayanan pasien sangat lengkap, dari mulai pendaftaran, triase, konsultasi dokter, farmasi hingga laboratorium. Data pasien, obat, rekam medis mudah dalam pengelolaan sebagai bahan untuk laporan harian, bulanan, maupun tahunan. Pasien dapat mendaftar berobat ke puskesmas atau klinik melalui smartphone secara online. Hemat anggaran, dapat menggunakan tablet, smartphone dalam penggunaan aplikasi SIBAES,” pungkas Rachman.

banner 728x90

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *