lebong  

Desa Bangun Lapangan Futsal Di Lahan PLTA Tes Gunakan DD, Kapolsek: Segera Urus Hibahnya!

PEWARTA : RUDHY M FADHEL
PORTAL LEBONG – Forum Komunikasi Kecamatan (Forkopimcam) Lebong Selatan pada Rabu 15 Januari 2020 dengan dimotori Camat, Pendi SE menggelar kegiatan  coffe morning sekaligus ko0rdinasi lintas sektoral terkait permasalahan yang ada di dalam wilayah Kecamatan Lebong Selatan. Hadir dalam acara tersebut Danramil 408-02 LS, Kapten. Yudho Hartono dan Kapolsek Lebong Selatan, AKP. L Naibaho SH dan seluruh babhinkamtib. Turut hadir juga para kades dan lurah serta manager PLTA Tes dan pihak swasta lainnya, tokoh agama dan pemuka masyarakat.

Menariknya dalam acara ini, Kapolsek dalam arahannya disamping menjelaskan tupoksinya dalam jajaran tripika khususnya dalam pengawasan penggunaan Dana Desa (DD) juga sempat mengungkapkan adanya dan telah terjadi kejanggalan terkait penggunaan anggaran DD dalam pembangunan lapangan futsal di Desa Turan Tiging. Dimana lapangan futsal dimaksud diduga dibangun diatas lahan milik PLTA Tes.

Berdasarkan informasi yang beredar lahan tersebut hanya pinjam pakai dari PLTA Tes ke pihak desa yang setiap saat jika pihak PLTA memerlukan lahan dimaksud pihak desa dengan tanpa syarat mengembalikan lahannya itu.

”Ironisnya anggaran yang digunakkan untuk membangun lapangan futsal di atas lahan milik PLTA Tes diduga menggunakan anggaran dana desa. Dimana kedepannya dimungkinkan akan menimbulkan kerugian negara,” ungkapnya.

Terkait hal dimaksud, Kapolsek menawarkan solusi kiranya Camat Lebong Selatan dapat memfasilitasi pihak desa untuk bisa membantu pihak desa dalam upaya mendapatkan hibah atas lahan tersebut dari PLTA Tes ke pihak desa.

Hal yang sama juga diminta oleh Kapolsek kepada manager PLTA Tes. Dan keinginan dan harapan yang sama juga disampaikan oleh Danramil 408-02 LS, Kapten Yudho hartono.

banner 728x90

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *