lebong  

Sikapi Wabah Covid-19, Camat Lebong Selatan dan Jajaran Stakeholder Lakukan Penyemprotan Disinfektan

PEWARTA : RUDHY M FADHEL
PORTAL LEBONG – Menyikapi wabah Covid-19 (corona virus) Pemerintah Kecamatan Lebong Selatan dengan melibatkan segenap stakeholder yang ada di wilayahnya terutama dari jajaran Dinas Kesehatan dalam hal ini Puskesmas Perawatan Tes sebagai garda terdepan dalam melakukan upaya penanganan serta pencegahan. Setelah melakukan rapat kordinasi lintas sektoral di dalam wilayah Kecamatan Lebong Selatan pada Kamis lalu, pada Jumat (27/3) dengan mengerahkan serta melibat semua elemen yang ada melakukan penyemprotan disinfektan di fasilitas umum. Hari ini di pusatkan di rumah ibadah yaitu Masjid dan Musholah serta tempat-tempat yang dimana disana dilakukan pelayanan publik.

Gambar ini memiliki atribut alt yang kosong; nama filenya adalah Dis-2-1024x768.jpg

”Berdasarkan hasil rapat kordinasi lintas sektoral yang kita laksanakan kemaren untuk menyikapi dan mengantisifasi mewabahnya Covid-19 di wilayah Kecamatan Lebong Selatan maka hari ini kita sepakati untuk melakukan penyemprotan disinfektan yang terlebih dahulu sudah disiapkan oleh pihak Dinas Kesehatan Kabupaten Lebong melalui Puskesmas Perawatan Tes yang di komandoi lansung oleh kepala Puskesmas, Apriyani SKM. Penyemprotan dilakukan di 4 kelurahan dan 6 desa secara seretak,” ungkap Camat Lebong Selatan, Pendi, SE.

Ditambahkan oleh Pendi SE bahwa pihaknya juga menghimbau kepada stakeholder pelayanan publik jasa keuangan Bank dan lain-lain yang ada di dalam wilayah Kecamatan Lebong Selatan baik itu BUMD maupun BUMN dan swasta lainnya untuk mempersiapkan disinfektan dan tempat untuk mencuci tangan di lokasi kerja masing-masing.

Sementara Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Lebong, Rachman, SKM, M.Si melalui Kepala Puskesmas Perawatan Tes, Apriyani SKM menyampaikan bahwa Dinas Kesehatan dan jajarannya senantiasa mengimbau kepada masyarakat untuk tetap menjaga kebersihan dengan sering mencuci tangan serta melaporkan jika ada saudara atau tetangga yang baru saja datang dari luar Lebong, terutama dari daerah terdampak corona.

”Kepada aparat pemerintahan desa dan kelurahan agar dapat kami tindak lanjuti untuk menangani masalah kesehatannya serta selalu saling berkoordinas,” ucap Apriyani.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *