Pernyataan orang nomor satu di Rejang Lebong itu cukup beralasan, ditahun 2017 ini berbagai prestasi membanggakan ditorehkan generasi muda daerah itu mulai dari bidang olahraga, sekolah, hingga ke pendidikan.
” Masih banyak sisi positif yang layak digaungkan. Jadilah masyarakat yang tidak hanya mampu berkometar, apalagi tidak sesuai dengan disiplin ilmunya. Namun isilah dengan bekerja dan berkarya, bukan mencari-cari kesalahan,” tutur Bupati.
Satu orang pemuda asal Lembak juga berhasil meraih juara I tingkat Nasional ajang seleksi pemuda pelopor bidang pendidikan.
” Dulu Rejang Lebong tidak kenal, Saya harus sewa helikopter untuk menggaungkan, Alhamdulillah melalui berbagai prestasi termasuk olahraga orang mulai kenal, mudah-mudahan lebih banyak lagi anak-anak kita mampu menorehkan prestasi, bahkan ke internasional,” papar Hijazi.
Ketika sederetan nama pemuda berprestasi dibacakan, Hijazi sempat menitikkan air mata haru, menurut dia air mata tersebut adalah bentuk rasa syukurnya karena Allah SWT telah mengambulkan doanya disetiap hari agar Rejang Lebong terangkat ditingkat Nasional bahkan Internasional.
“Saya selalu berdoa setiap harinya agar Rejang Lebong ini terangkat derajatnya, dan Alhamdulillah doa saya didengar dan dikabulkan hingga saya merasa terharu,” ungkap dia.
Sebanyak 5 Putri terbaik RL berhasil meraih medali emas dalam ajang Fornas cabang olahraga Terompah Panjang di Banjarmasin diantaranya, Atika Mitra Elwinda, Azza Ratu R Rahma, Markamah Puti, Milda Puti Dinati dan Syafira Nurul Hazmi.
Sedangkan pemenang pertama atau juara I seleksi pemuda pelopor bidang pendidikan diraih oleh Endang Syahputra.
Editor : Uj