Dinilai Tidak Proaktif, Dewan Soroti Kinerja OPD Dan Camat

PEWARTA : FAUZI

SENIN 3 DESEMBER 2018

PORTAL KEPAHIANG – Dalam rapat paripurna penyampaian laporan hasil pembahasan Raperda APBD kabupaten kepahiang tahun anggaran 2019 dan persetujuan bersama serta mendengar pendapat akhir bupati, salah satu anggota DPRD kabupaten Kepahiang Edwar Samsi menyoroti  rendahnya tingkat kehadiran para kepala OPD, camat dan lurah.

“Sepertinya para kepala OPD, camat dan lurah enggan mengikuti rapat tentang pembahasan APBD 2019. Dan hal ini saya sampaikan kepada pak bupati untuk mengevaluasi kinerja bawahannya. Dan juga saya memahami jika ada yang tidak hadir karena sakit,” ujar Edwar samsi.

Saat di wawancarai oleh awak media selesai mengikuti acara rapat paripurna di kantor DPRD Kabupaten Kepahiang Jumat (30/11) tentang rendah partisipasi kehadiran para kepala OPD, camat serta lurah untuk mengikuti acara paripurna tersebut Bupati Kepahiang, Dr.Ir Hidayatullah Sjahid,MM mengatakan.

“Akan kita evaluasi, pendeknya kapan bila perlu dievaluasi bersama sekda dan BKD-PSDM. Karena kewenangan mutasi ada pada saya. Dan masalah mutasi jangan ribut yang tidak kerja kita ganti,” kata Bupati.

Saat ditanyakan tentang ada nya beberapa OPD yang posisinya kosong bupati menyampai kan.

“Segera kita tempatkan orangnya setelah PIM persoalannya ada di syarat jika syaratnya tidak memenuhi nanti percuma di tolak oleh komisi ASN,” pungkas bupati.

banner 728x90

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *