PEWARTA : FAUZI
MINGGU 30 DESEMBER 2018
PORTAL KEPAHIANG – Pembangunan infrastruktur melalui anggaran Dana Desa (DD) di Desa Cugung Lalang, Kecamatan Ujan Mas, Kepahiang tuntas. Pada Sabtu (29/12), telah dilakukan Pelaksanaan Penerimaan Hasil Pemerjaan (PPHP) dari Tim Pelaksana Kegiatan (TPKP). Untuk kegiatan sendiri ke fisik antara lain satu unit gedung Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD), drainase, plat duicker.
Nampak yang hadir pada kegiatan tersebut antara lain Badan Permusyawaratan desa (BPD), Lembaga Pemberdayaan Masyarakat(LPM), Babinsa, Babinkamtibmas, tenaga ahli (TA), pendamping lokal desa (PLD), perwakilan dinas PMD-sos Kabupaten Kepahiang dan perwakilan dari Kecamatan Ujan Mas.
Hal ini di sampaikan oleh kepala desa cugung lalang Mulyadi.
“Kegiatan ini dilakukan oleh tim TPK desa kepada tim PPHP, tentang hasil pekerjaan yang dilakukan dari DD pada tahun anggaran 2018. Fisik bangunannya antara lain satu unit gedung PAUD, drainase, platdecker. Setelah di periksa dari tim PPHP jika masih ada kekurangan maka TPK akan melengkapi atau memperbaiki kegiatan tersebut,” sampai Mulyadi.