PORTAL LEBONG – Sepekan terakhir, warga desa Danau Liang tidak bisa lagi memanfaatkan air sungai. Pasalnya, air sungai yang dulunya biasa dibuat untuk mandi, cuci, bahkan untuk dikonsumsi, saat ini telah tercemar.
Tampak Air Sungai yang Berbusa dan Berbau Menyengat |
Kondisi air sungai yang berbusa serta berbau busuk menyengat membuat masyarakat menjadi kesulitan dalam memenuhi kebutuhan air bersih. “Untuk memenuhi kebutuhan air bersih, buat mandi dan mencuci sejak seminggu terakhir, warga harus berjalan jauh,” tutur warga setempat Agung, kepada portalbengkulu.com, selasa (31/01).
Lebih jauh sebagai warga setempat, Agung mengharapkan ada perhatian pihak pemerintah, khususnya instansi terkait dalam menyikapi aktifitas pengeboran PT PGE yang berakibat merugikan pihak masyarakat.
“Kami berharap pihak pemerintah segera mengambil tindakan dan mengecek langsung ke lapangan, bila tidak warga masyarakat semakin hari akan semakin kesulitan dalam memenuhi kebutuhannya akan air bersih,” demikian Agung. (Bambang)