PEWARTA : DIA
MINGGU 28 APRIL 2019
PORTAL MUKOMUKO – Forum Peduli Lingkungan (FPL) Kabupaten Mukomuko terus melaksanakan kegiatan positifnya. Jika sebelumnya melaksanakan gotong rotong di kawasan Tepat Pemakaman Umum (TPU), pada Sabtu (27/4), FPB melaksanakan penghijauan dengan menanam pohon di kawasan Pantai Abrasi, Kelurahan Koto Jaya, Kecamatan Kota Mukomuko yang berbatasan dengan Kecamatan Air Dikit. Penanaman diikuti oleh seluruh anggota FBL yang dibantu tim dari KPHP Kabupaten Mukomuko. Selain itu, juga hadir Lurah Koto Jaya, Karang Taruna, Tokoh Masyarakat serta yang lainnya. Jenis tanaman yang ditanam yakni cemara dan ketaping. Tujuannya selain untuk penghijauan juga untuk mengantisipasi abrasi air laut.
”Kami akan terus melaksanakan kegiatan ini. Ini bentuk kepedulian kami terhadap lingkungan. Kalau tidak kita, siapa lagi?. Dengan melibatkan semua pihak termasuk KPHP, kami berharap dengan penghijauan ini bisa berdampak positif. Terlebih untuk antisipasi abrasi air laut. Kita juga meminta tanaman yang telah ditanam dapat dijaga baik dari tangan-tangan jahil manusia ataupun hewan ternak,” ungkap Ramdani, SE, M.Si, pentolah FPL Kabupaten Mukomuko diamini Jon Herli, yang juga pentolan FPL.
Hal senada disampaikan Lurah Koto Jaya, Dodi Mulia. Menurutnya, penanaman pohon di sepanjang pantai abrasi diharapkan dapat berkembang. Selain nantinya sebagai taman, juga untuk menahan abrasi air laut.
”Kami sangat mendukung kegiatan yang dilaksanakan FPL ini. Kami juga ikut langsung. Dan kedepan harus lebih ditingkatkan lagi. Kami atas nama pemerintah kelurahan menghaturkan terimkasih kepada FPL. Karena sebelumnya kawasan TPU di wilayah kami sudah dibersihkan dan ditanami pohon oleh anggota FPL,” pungkasnya.