Personil KBR Gegana Sat Brimobda Lakukan Pendataan dan Zonasi Covid-19

PORTAL BENGKULU – Personil KBR (Kimia, Biologi dan Radioaktif) Detasemen Gegana Satuan Brimob Polda Bengkulu yang tergabung dalam Satgas 2 pencegahan covid-19 Ops Aman Nusa II pada Senin (27/7) melaksanakan update pendataan dan melakukan pemetaan zonasi Covid-19 di wilayah Kota Bengkulu.

Iptu Ulil Soffian saat memimpin kegiatan menjelaskan mengatakan dimulai dari UPTD Puskesmas Lingkar Barat Kecamatan Gading Cempaka dan akan dilaksanakan pendataan menyeluruh di wilayah Kota Bengkulu secara maksimal.

”Ini sebagai info yang akurat guna melakukan pemantauan secara bertahap oleh personil KBR dalam terus melakukan Patroli sosialisasi dan himbauan di daerah maupun zona yang terindikasi sebagai zona Merah,” jelasnya.

Adapun update pendataan oleh Personil Gegana Satbrimobda Bengkulu di UPTD Puskesmas Lingkar barat sebanyak 16 orang terindikasi sebagai Kontak Erat, di antaranya 3 orang melaksanakan Isolasi di RS M. Yunus sedangkan 13 lainnya melaksanakan isolasi mandiri dan masih dalam pemantauan, hingga saat ini belum ada pasien yang terdata meninggal dunia.

Sebagaimana direktif Dansat Brimob Polda Bengkulu, Kombes Pol. Susnadi,S.IK agar personil yang terlibat dalam Satgas Aman Nusa II Penanganan Covid-19 terus melakukan pendataan dan memetakan zonasi secara akurat agar menjadi informasi satuan guna untuk terus melaksanakan patroli dalam memberikan himbauan protokol kesehatan dalam era Adaptasi Kebiasaan Baru.(tribratanewsbengkulu)

banner 728x90

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *