Peringati HKGB ke-65 Kapolres Kaur Pimpin Bhakti Sosial

PEWARTA: RAI SAPUTRA 
 JUMAT 21 JULI 2017 



PORTAL KAUR – Dalam rangkaian memperingati Hari Kesatuan Gerak Bhayangkari (HKGB) ke 65 tahun 2017 ini, Jajaran Kepolisian Polres Kaur Jumat (21/07) mendampingi Ketua Bhayangkari mengadakan kegiatan bhakti sosial.

Kegiatan yang langsung dipimpin oleh Kapolres Kaur AKBP Prianggodo Heru Kunprasetyo SIk, didampingi Wakapolres Kompol Afrizal D SSos, Kasat Reskrim Kaur AKP Rudi Sembiring, Kapolsek Kaur Selatan Iptu Firmansyah SSos, diadakan di Mesjid Nurul Huda Desa Padang Genteng Kecamatan Kaur Selatan.

“Kegiatan ini merupakan agenda dari bhayangkari cabang Kaur dalam memperingati HKGB ke-65, kita mengadakan bakti sosial membersihkan tempat ibadah dan kegitan lainnya yang sudah diagendakan oleh Bhayangkari dengan melibatkan segenap tokoh dan masarakat setempat,” kata Kapolres, jumat.

Kepala Desa Padang Genteng, Zahrul Wardi, mengungkapkan, warga desa menyambut baik kegiatan yang diprakarsai oleh Bhayangkari cabang kaur ini, dan pihaknya bersama warga serta perangkat desa ikut bergabubg bergabung dalam kegiatan tersebut.

“Kami berterimakasih dan menyambut baik kegiatan bhakti sosial yang digelar oleh Bhayangkari beserta segenap personil kepolisian di jajaran Polres Kaur hari ini, dan Kapolres pun ikut hadir  dalam kesempatan itu,” tutur Kades.

Editor: Uj

banner 728x90

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *