Di Kepahiang Masih Terdapat Sejumlah Desa Kategori Sangat Tertinggal

PEWARTA : M FAUZI 
SENIN 18 DESEMBER 2017 



PORTAL KEPAHIANG – Versi IPAD Bapenas, dari 105 desa di Kabupaten kepahiang, 11 desa diantaranya dikategorikan tertinggal. Sedangkan dari data IDM Kementerian Desa melalui SK Dirjen PPMD Nomor 30 tahun 2016, masih terdapat 49 desa tertinggal dan 5 desa kategori sangat tertinggal.

Hal serupa disampaikan Kabid pemberdayaan ekonomi masyarakat Dinas Sosial, Pemberdayaan Masyarakat Desa (DSPMD) Kepahiang, Deva Yurita Ambarini Saat dibincangi awak media ini di ruang kerjanya Senin (18/12/2017).

” Kita gelar rapat kordinasi dengan asisten 1 para camat dan perwakilan OPD di kabupaten kepahiang untuk menyampai kan hal ini. Kita juga telah menerima salinan surat Kemendes PDTT RI,” kata Deva.

Kemandirian desa, jelas dia, salah satu poinnya adalah desa yang memiliki indeks desa tertinggal atau desa pra-madya  adalah desa yang memiliki indeks desa membangun kurang dan sama dengan 0,5989 dan lebih besar dari 0,4907.

” Sedangkan desa  sangat tertinggal  atau desa Pratama adalah desa yang memiliki  indeks desa  kurang Atau lebih kecil dari 0,4907,” jelas dia.

Versi PMD propinsi Ada lima indikator sebagai dasar penentuan kategori diantaranya, pasar, jalan, listrik, sekolah dan puskesmas/polindes

” dari 105 desa sekabupaten Kepahiang terdapat 25 desa tertinggal atau 23,80 persen,” demikian deva.


Editor ; Uj

banner 728x90

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *