Kontraktor Tidak Profesional Siap-siap Gigit Jari

PEWARTA : SULISWAN 
JUMAT 26 JANUARI 2018 


PORTAL BENGKULU UTARA – Kontraktor yang dinilai tidak perofesional dalam melaksanakan pekerjaan tahun 2018 ini siap-siap untuk tidak dipercayakan mengerjakan proyek dan gigit jari. 
Pasalnya, Bupati BU mengingatkan kepada seluruh SKPD agar menyeleksi secara cermat para penyedia jasa konstruksi dan pengadaan barang. Hanya yang betul-betul cakap akan diberikan kepercayaan.
“Percayakanlah pelaksanaan pekerjaan kepada rekanan kontraktor yang betul-betul profesional, sehingga tidak membuat persoalan dibelakang hari,” sebut Bupati.
Selain itu, diingatkan kepada segenap Kepala dan Sekretaris OPD didaerah itu agar memperhatikan soal penyerapan anggaran. Tahun 2018 ini harus optimal, guna memberikan kepuasan di masyarakat.
Ungkapan dalam rangka pencerahan tersebut disampaikan oleh Bupati BU Ir Mian didampingi Wabup Arie Septia Adinata SE beserta Sekdakab BU DR Haryadi MM MSi, juga seluruh Asisten Sekdakab BU dihadapan segenap pimpinan OPD beserta sekretaris sekabupaten BU di aula Sekdakab, Jumat (26/1).
“Kita harus berupaya bekerja cepat, tepat dan akurat, utamakan pelayanan kepada masarakat. SKPD dapat memfungsikan sekretaris sesuai dengan tupoksinya,” kata Bupati.
Editor : Uj
banner 728x90

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *