PEWARTA : SULISWAN
SENIN 12 FEBRUARI 2018
PORTAL BENGKULU UTARA – Tim Terpadu yang terdiri dari personil Mabes Polri, Kementerian Perhubungan, Kementerian PUPR RI didampingi Satlantas Polres Bengkulu Utara dan Kadis PUPR BU pada Senin (12/2) melakukan peninjauan sekaligus penilaian terhadap kawasan tertib lalu lintas di Kota Arga Makmur.
Disebutkan, kegiatan tersebut dilakukan guna meninjau secara langsung perkembangan kawasan tertib lalu lintas di daerah itu. Dalam hal ini penerapannya menjadi wewenang pihak kepolisian setempat atau Polres BU bekerjasama dengan Dinas Perhubungan dan Instansi terkait lainnya.
“Hari ini sejumlah personil dari Mabes Polri, Kemenhub dan Kementerian PU beserta Dishub dan Dinas PUPR provinsi juga kabupaten secara bersama-sama meninjau kawasan tertib lalulintas di Arga Makmur,” kata Kapolres BU AKBP Ariefaldi Warganegara SH SIk MM, melalui Kasat Lantas AKP Hendry P Hutasoit SH, Senin.
Kawasan yang ditinjau antara lain, dari perempatan puskesmas Gunung Alam, menyisir sepanjang jalan dua jalur ke bundaran, hingga ke pertigaan stopan (lampu merah) Gunung Agung. Antara lain yang dinilai meliputi marka jalan, zebra cross, rambu-rambu dan trotoar.
“Setelah dilakukan peninjauan dan penilaian ini, penerapan tertib lalulintas akan diperketat. Untuk kedepan pada kawasan ini tidak diperbolehkan lagi ada kendaraan yang parkir dipinggir jalan,” demikian Kasat.
Editor : Uj