Jembatan Amblas, Akses Jalan Mukomuko-Bengkulu Utara Lumpuh

PEWARTA : DIA
SABTU 27 OKTOBER 2018

PORTAL BENGKULU UTARA – Hujan deras yang terhjadi sejak beberapa hari terakhir menimbulkan dampak buruk. Jembatan berukuran 4 meter kali 6 meter di kawasan perkebunan tepatnya tak jauh dari gerbang PT. Mitra Puding Mas wilayah Putri Hijau, Kabupaten Bengkulu Utara amblas dan putus total. Peristiwa yang terjadi sekitar pukul 22.35 WIB menyebabkan akses Jalan Lintas Barat Sumatera (Jalinsum) Bengkulu Utara (BU) menuju Mukomuko dan  sebaliknya lumpuh total. Akibatnya,  terjadi antrian panjang kendaraan dari 2 arah baik kendaraan roda dua dan roda 4. Sekalipun terdapat jalan alternatif, namun tidak memungkinkan untuk kendaraan besar. Jalan itu hanya bisa dilintasi oleh kendaraan roda dua dan mini bus yakni dari arah SP 5 Cipta Mulya, Putri Hijau menuju Devisi I PT. Mitra Puding Mas. Hingga berita ini ditayangkan, antrian panjang di lokasi masih terjadi. Anggota kepolisian pun diturunkan untuk melakukan pengamanan.

”Ya, jembatannya putus. Kebetulan saya sedang melintas menuju Kota Bengkulu. Kami memutuskan untuk memutar arah melalui jalan perkebunan. Itupun hanya bisa dilewati kendaraan roda dua dan mini bus saja. Di lokasi putusnya jembatan, antrian kendaraan panjang,” ungkap Weri Tri Kusuma, warga Mukomuko dikonfirmasi via Hand Phone.

Hal senada disampaikan Leonardus, sopir angkutan travel. Menurutnya, putusnya jembatan menyebabkan akses lalu  lintas lumpuh. Beruntung,  tidak terjadi kecelakaan yang disebabkan  oleh putusnya jembatan itu.

”Saya bisa perjalanan malam membawa penumpang. Pas sampai lokasi, jembatannya sudah putus. Untungnya tidak ada terjadi kecelakaan. Kami bersama travel lainnya terpaksa memutar arah melalui jalan perkebunan,” pungkas Leonardus diamini Andi.

banner 728x90

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *