HKGB, Senin Besok Polres Mukomuko Gelar Bakti Sosial Pengobatan Gratis

PEWARTA : DERY A PRAMANDA

PORTAL MUKOMUKO – Dalam rangka meningkatkan peran serta kepolisian di wilayah hukumnya, Polres Mukomuko dalam hal ini Bhayangkari Cabang Mukomuko menggelar kegiatan bakti sosial pemeriksaan dan pengobatan gratis yang bakal dilaksanakan di Mapolsek Kota Mukomuko, Kelurahan Koto Jaya, Kecamatan Kota Mukomuko. Kegiatan dalam rangka memperingati Hari Kesatuan Gerak Bhayangkari (HKBG) Ke 67. Kegiatan tersebut melibatkan jajaran Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Mukomuko pada Senin (14/10) dimulai sekitar pukul 08.00 WIB. Pemeriksaan yang dilakukan antara lain pemeriksaan penyakit dalam, penyakit luar, gigi serta konsultasi masalah kesehatan. Diharapkan masyarakat untuk ikut serta berpartisipasi dalam kegiatan tersebut.

”Besok pagi (Senin, red) digelar pemeriksaan dan pengobatan gratis yang dimotori oleh Bhayangkari Cabang Mukomuko. Kami menghimbau masyarakat untuk hadir dan berpartisipasi. Informasi telah disampaikan kepada masyarakat dengan harapan, masyarakat dapat memanfaatkan kegiatan ini,” ungkap Kapolres Mukomuko, AKBP. Yayat Ruhiyat, S.IK melalui Kapolsek Kota Mukomuko, Iptu. Teguh Budiyanto, SE.

Ditambahkan Kapolsek, pemeriksaan dan pengobatan melibatkan tenaga medis yang nantinya diakomodir oleh pihak Dinas Kesehatan. Dengan demikian, masyarakat tinggal datang dan menyampaika apa yang menjadi keluhan tentang kesehatannya.

banner 728x90

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *