lebong  

HUT Lebong Ke-18, Dinkes Terbanyak Sabet Penghargaan Terkait Layanan Publik

PEWARTA : RUDHY M FADHEL
PORTAL LEBONG – Pemerintah Kabupaten Lebong pada Sabtu, 18 Desember 2021 melaksanakan upacara peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Kabupaten Lebong yang ke 18. Pelaksanaan upacara kali ini dipusatkan di halaman Pendopo Rumah Dinas Bupati Lebong yang berlokasi di Kota Tubei. Pelaksanaan upacara terpantau berlangsung kidmat dan meriah serta dengan protokol kesehatan ketat.

Pelaksanaan upacara yang langsung dipimpin Bupati Lebong Kopli Ansori sebagai Inspektur Upacara dengan peserta upacara terdiri dari para ASN dan Siswa SMA dan SMP serta SD berikut anggota TNI/Polri juga dihadiri unsur Forkopimda, Ketua DPRD Lebong, Kapolres, Kajari dan Dandim 0409 R/L serta seluruh kepala OPD berikut jajaran pemerintah daerah lainnya camat dan para kepala desa.

Dalam amanatnya Bupati Lebong Kopli Ansori menyampaikan ungkapan rasa terima kasih kepada para sesepuh pimpinan kabupaten yang telah bekerja dengan baik dari sejak lahirnya (pemekaran) Kabupaten Lebong hingga kini sudah menginjak usia 18 tahun.

“Terima kasih saya ucapkan kepada seluruh sesepuh pendiri dan pimpinan Kabupaten Lebong yang sudah menoreh prestasi besar yakni melahirkan dan merawat serta membangun Kabupaten Lebong hingga berusia 18 tahun seperti sekarang ini,” sebut Kopli Ansori.

Usai pelaksanaan upacara HUT Lebong, Bupati Lebong Kopli Ansori dengan didampingi Wakil Bupati dan unsur Forkopimda menyerahkan piagam penghargaan kepada sejumlah OPD pelayanan publik diantaranya Dinas Kesehatan dan BKPSDM serta DPM PTSP berikut Disnakertrans dan masing masing piagam diterima oleh Plt kepala dinas terkecuali Dinas Kesehatan. Selain diterima Kepala Dinasnya Rachman SKM, M.Si juga harus didampingi oleh jajarannya menerima piagam penghargaan yang berjumlah 10 dengan kriteria penghargaan sebagai berikut:

1. Juara I (satu) Tenaga kesehatan teladan kategori Tenaga Kesehatan Lingkungan A/n. Megi Riomandala, AMKL berasal dari Puskesmas Semelako kecamatan lebong tengah .
2. Juara II (dua) Tenaga kesehatan teladan kategori Tenaga Kesehatan Lingkungan A/n. Intan Wedy Kartika, AMKL berasal dari Puskesmas Kutai Donok kecamatan Lebong selatan.
3. Juara I (satu) Tenaga kesehatan teladan kategori Tenaga Perawat A/n. Saiyudi, Amd.Kep berasal dari Puskesmas suka Datang kecamatan Tubei.
4. Juara II (dua) Tenaga kesehatan teladan kategori Tenaga Perawat A/n. Ns.Ade Wahyulian Wijaksono, S.Kep.Ners.M.Biomen berasal dari Puskesmas Kutai Donok kecamatan Lebong selatan
5. Juara I (satu) Tenaga kesehatan teladan kategori Tenaga Bidan A/n. Ema Susanti, Amd.Keb berasal dari Puskesmas Sukaraja kecamatan Amen.
6. Juara I (satu) Tenaga kesehatan teladan kategori Tenaga Farmasi A/n. Febriyanti Purnamasari, S.Far.APT berasal dari Puskesmas Taba Atas kecamatan Lebong atas.
7. Puskesmas terbaik dalam pelaksanaan Program PIS-PK (Program Indonesia Sehat dengan Pendekatan Keluarga)Tingkat Kabupaten Lebong Tahun 2021 diberikan kepada Puskesmas Muara Aman kecamatan Lebong Utara.
8. Puskesmas terbaik dalam pengelolaan data sumber daya manusia kesehatan Tingkat Kabupaten Lebong Tahun 2021 diberikan kepada Puskesmas Suka Datang Kecamatan Tubei.
9. Puskesmas terbaik dalam pelaksanaan Pengelola Program Obat Tingkat Kabupaten Lebong Tahun 2021 diberikan kepada Puskesmas Taba Atas kecamatan Lebong Atas .
10. Puskesmas terbaik dalam pelaksanaan Program Pengelolaan JKN (Jaminan Kesehatan Nasional) Tingkat Kabupaten Lebong Tahun 2021 diberikan kepada Puskesmas Limaupit Kecamatan Lebong Sakti.

banner 728x90

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *