PEWARTA : RUDHY M FADHEL
PORTAL LEBONG – Bupati Lebong, Kopli Ansori pada Jumat 23 Juli 2021 saat dalam perjalanan menuju kantornya untuk melaksanakan kegiatan rutin sebagai Kepala Daerah dengan tanpa diduga sebelumnya saat melewati dan melihat sejumlah masyarakat Kelurahan Tanjung Agung, Kecamatan Tubei sedang melaksanakan gotong royong melakukan perbaikan halaman Masjid Al Jihad tiba–tiba terlihat menghentikan laju kendaraan dinas BD 1 H yang biasa digunakan untuk kegiatan Dinas Bupati persis di kiri jalan berseberangan dengan halaman masjid.
Terlihat oleh awak media PortalBengkulu.com Bupati yang hanya ditemani oleh ajudannya turun dan menyapa masyarakat. Dan dalam waktu relatif singkat terlihat juga Bupati Lebong yang dikenal dekat dengan semua kalangan masyarakat ini terlibat langsung pembicaraan dengan beberapa warga seraya memperhatikan apa-apa yang sedang dilakukan oleh warga saat bergotongroyong.
Demi melihat adanya kendaraan dinas milik Bupati Lebong Kopli Ansori berada dan didapati parkir di tepi jalan raya menuju komplek perkantoran tak ayal dalam waktu singkat sejumlah Pejabat Utama Pemerintah Kabupaten Lebong pun ikut berhenti dan menyambangi masyarakat bersama dengan orang nomor satu di Kabupaten Lebong itu.
Terlihat Asisten 1 Jafri dan Asisten 3 Sumiati serta beberapa kepala OPD dan Kepala Bagian serta Kepala Bidang di jajaran Setdakab Lebong turut berada di lokasi.
Berdasarkan data yang berhasil dihimpun oleh awak media ini di lokasi, didapatkan bahwa Bupati Lebong Kopli Ansori sebelumnya tidak memiliki jadwal berkunjung ke Masjid Al Jihad dan melihat masyarakat melaksanakan gotong royong melainkan hal tersebut dilakukan secara spontanitas saja.
“Bapak Bupati sebelumnya tidak direncanakan datang dan untuk mampir serta berkunjung kesini. Mungkin karena melihat ada masyarakat yang ramai pada pagi hari di sekitaran masjid dan pada waktu yang tidak biasanya yang mungkin membuat Bapak Bupati ingin tahu. Dan setelah mengetahui apa yang dilakukan oleh masyarakat tersebut, secara spontan juga bapak Bupati memerintahkan ajudan pribadinya untuk memberikan bantuan ang senilai Rp 3.330.000 untuk membantu kegiatan masyarakat dalam memperbaiki lingkungan masjid Al Jihad,” ungkap seseorang warga yang berada di sekitar lokasi dan ikut serta gotong royong.
Sementara saat awak media ini ingin berusaha mengetahui apa yang dilakukan dan apa yang diberikan oleh Bupati Lebong Kopli Ansori tersebut, Sang Bupati terlihat senyum-senyum seakan memberikan isyarat kepada awak media ini bahwa dirinya tidak mau dan tidak ingin kegiatan sosial yang dia lakukan secara pribadi ini diekspose. Memahami hal tersebut dan menghormati privasi kegiatan spritual Sang Kepala Daerah yang akhir-akhir ini dikenal terdepan di dalam membela kepentingtan masyarakatnya awak media PortalBengkulu.com hanya berhasil mengabadikan keberadaan dan mengumpulkan data dari warga setempat.