Pantau Ketersediaan dan Kestabilan Harga Sembako, Polisi Datangi Pedagang

PORTALBENGKULU.COM – Guna menjaga kestabilan serta memantau perkembangan harga sembako, aparat kepolisian, Bhabinkamtibmas Polsek Seginim Polres Bengkulu Selatan BRIPKA Rizki Dwipa Yanto dan BRIPTU Rahman Syahputra, SH mendatangi toko atau pedagang Desa Darat Sawah Kecamatan Seginim, Sabtu (03/06/23)..

Petugas Bhabinkamtibmas melakukan monitoring perkembangan stok dan harga sembako di wilayah hukum Polsek Seginim dalam rangka mengantisipasi lonjakan harga barang.

Bahan kebutuhan pokok yang diapantau antara lain Susu Kaleng, minyak goreng dan lain-lain untuk memastikan ketersediaan bahan pokok lainnya.

Kapolres Bengkulu Selatan AKBP Florentus Situngkir SIK melalui Kapolsek Seginim Iptu Priyanto mengatakan, monitoring persediaan dan harga sembako oleh anggota Polsek dilakukan untuk mengantisipasi kelangkaan dan kenaikan harga.

“Langkah itu dilakukan oleh Bhabinkamtibmas untuk dapat mengetahui ketersediaan stok sembako yang dimiliki pedagang dan perkembangan harga,” ucapnya. [Rls]

banner 728x90

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *