lebong  

Dampak Covid-19, Belasan Item Kalender Wisata Lebong Batal

PEWARTA : RUDHY M FADHEL
PORTAL LEBONG – Dalam rangka mempromosikan potensi daerah, Pemerintah Kabupaten Lebong akan menggelar 16 event wisata sepanjang tahun 2020 yang akan digelar setiap bulannya. Dimulai dari bulan Februari, tepatnya di tanggal 16 Februri beberapa waktu lalu, Kabupaten Lebong menggelar event termegah dan pertama di Provinsi Bengkulu yakni, Festival Kendurian.

Festival Kendurian adalah, festival makan durian gratis yang digelar Pemkab Kabupaten Lebong di Desa Lemeu, Kecamatan Uram Jaya. Ribuan pengunjung beramai-ramai datang di hari itu, bahkan ribuan buah durian yang disiapkan panitia pun ludes disantap pengunjung. Dan oleh karena perputaran roda ekonomi masyarakat sekitapun nampak bergerak dan nyata imbas dari event tersebut membuka wacana dan harapan masyarakat Lebong dan sangat berpengaruh positif baik secara psikologis maupun ekonomis.

Terkait dengan masih adanya belasan event yang dalam rencananya akan digelar, awak media ini menyambangi dan membincangi Kepala Dinas Pariwisata Pemuda dan Olahraga (Disparpora), Ir. Eddy Ramlan M.Si yang di kalangan masyarakat Lebong dikenal dengan panggilan Mang Eddy.

”Dengan dilakukannya kebijakan refocusing anggaran akibat pandemi Corona Virus Desease 2019 dan untuk mendukung tugas Satuan Tugas Gugus Tugas Percepatan Penanganan Pandemi Coronan Virus Desease 2019 (Covid19), dengan kebijakannya Sosial Distancing.  Dan secara umum untuk kebaikan dan kemaslahatan serta keselamatan kita semua khususnya masyarakat Kabupaten Lebong kita harus ikhlaskan anggaran belasan event kalender wisata yang sudah kita rencanakan tersebut untuk ditiadakan,” ungkapnya.

Ditanyakan dampak ekonomis terhadap masyarakat akibat dibatalkannya semua event dimaksud, Mang Eddy menegaskan bahwa.

”Walaupun saya bukan ahli ekonommi namun saya yakin dampak tersebut pasti ada dan jika ditanyakan nilainyanya maka akan mucul nominal miliaran rupiah. Hal tersebut dikarenakan bahwa kita sudah mempublikasikan yang sudah kita rencanakan tersebut.  Dimana terkait dengan perencanaan itu ada sebagian masyarakat yang sudah berinvestasi baik secara langsung maupun tidak langsung untuk menyongsong terselenggaranya acara yang sudah kita tetapkan dalam kalender pariwisata,” demikian Eddy Ramlan.

Kemudian di bulan Maret, Pemkab Lebong kembali akan menggelar Fishing Festival, yakni lomba memancing yang akan digelar 21 Maret mendatang. Masih di edisi Maret, tepatnya di tanggal 16 hingga 19, Pemkab Lebong akan menggelar Pekan Olahraga Kabupaten, untuk menjaring atlet-atlet berbakat guna mempersiapkan atlet untuk bertanding di Pekan Olahraga Daerah (tingkat Provinsi) mendatang.

banner 728x90

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *